-->

5 TANDA KAMU HARUS MENGAKHIRI HUBUNGANMU


Bertahan pada sebuah hubungan yang sulit adalah hal yang sukar dan berat untuk dilakukan. Banyak keputusan-keputusan sepihak yang mementingkan ego diatas kepentingan bersama membuat langkah semakin berat. Butuh pertimbangan matang sebelum semua keputusan tersebut dijadikan pilihan terakhir dalam sebuah hubungan. Ada 5 tanda yang dapat membantu anda menentukan pilihan apakah anda tetap bertahan atau meninggalkan hubungan sulit tersebut.

Inilah 5 tanda yang menunjukkan mungkin sudah saatnya kamu untuk segera MOVE ON

 1. KAMU KEHILANGAN RASA KETERTARIKAN TERHADAP PASANGAN MU
Pasangan mu harusnya tidak pernah menjadi sumber gangguan dan membuatmu merasa tidak nyaman akan kehadirannya. Karena kalian dapat bersama karena adanya kesepakatan menjalin sebuah hubungan yang lebih istimewa. Tetapi ketika kamu lebih tertarik berbicara dengan orang lain, sudah saatnya kamu mengakui bahwa hubungan mu sedang dalam masalah. Ketika kamu tak lagi hadir dan menghiasi hari-hari bersamanya, lebih nyaman berlama-lama dengan smartphone mu, dan tak ada lagi gairah untuk menjalin komunikasi, itu adalah pertanda bahwa perpisahan kalian sudah semakin dekat. Lagipula tidak ada gunanya jika kalian bersama tapi tak saling berkomunikasi.

2. KAMU SALING MERASA JENGKEL 
Tidak selalu kita dapat merasa bahagia bersama dengan pasangan kita. Terkadang ada hal-hal yang membuat kita kesal karena tindakannya, terkadang juga karena kecerobohan kita. Hubungan yang sehat dapat menyelesaikan semua perbedaan itu dan menyelesaikan masalah-masalah didalamnya. Disisi lain, jika kalian masih saja terus mementingkan ego masing-masing, hubungan anda sedang berada diatas batu.  Selalu moody dan kesal terhadap pasangan tidak baik untuk hubungan kalian berdua. Hanya menyebabkan stres dan masalah kalian tak kunjung selesai.

3. TIDAK ADA KENYAMANAN
Membangun sebuah hubungan yang langgeng sering kali berbicara tentang kompromi. Pasangan yang ingin mengatasi masalah dalam hubungannya akan bersama-sama mencari jalan keluar dan selalu bertemu di tengah,  bahkan jika itu berarti harus ada yang berkorban dan di korbankan. Jika kamu dan pasangan mu tidak dapat mencapai kesepakatan tentang apapun dalam hubungan kalian, kamu mungkin dapat mempertimbangkan bahwa hubungan kalian berjalan sendiri. Jika kamu, dalam hubunganmu tidak mau merendahkan diri sedikit saja dalam argumen-argumen yang di ungkapkan pasangan mu, atau dalam hal-hal yang diinginkannya, maka hubungan itu tak ada lagi fungsinya.

4. KAMU TIDAK MAU MENGHABISKAN BANYAK WAKTU BERSAMA DENGANNYA
Apakah arti hubungan jika kamu tidak lagi menikmati setiap moment bersama dengan pasanganmu?
Jika kamu kehilangan gairah dan semangat untuk duduk bersama pasangan walau hanya untuk ngobrol ringan dan bersedagurau. Mungkin ini saatnya untuk mengakhiri hubungan. Kalian akan merasa lebih baik jika hubungan kalian hanya sebatas teman tanpa ada kewajiban untuk selalu berada dekat satu sama lain dalam batas-batas hubungan romantis.

5. TIDAK ADA LAGI GAIRAH
Bersama-sama dalam sebuah suasana yang intim dengan orang terkasih adalah hal yang penting dalam sebuah hubungan untuk tetap menjalin keharmonisan. Terkadang dalam sebuah hubungan ada satu waktu dimana pasangan berada dalam gairah terendah mereka tetapi masih tetap dapat melewatinya dengan harmonis tanpa masalah. Tetapi jika kamu merasa sudah tidak lagi tertarik dengan pasangan mu, ini adalah tanda bahwa hubungan mu benar-benar siap untuk berakhir.

5hal diatas hanya merupakan tanda untuk membantu kamu  memilih apakah hubunganmu masih dapat dipertahankan atau justru harus segera diakhiri.
Semua keputusan kembali kepada kalian berdua. Gunakanlah kepala dingin dan berdiskusilah. Rasa bosan dan jenuh dalam sebuah hubungan itu biasa. Jangan jadikan rasa jenuh sebagai tolak ukur berakhirnya sebuah hubungan.
Jika mulai merasa jenuh, beristirahatlah, ambil satu waktu untuk sendiri dan mengumpulkan kembali energi positif itu. Karena, jika sudah berakhir, rasa rindu tiada guna lagi.