-->

Khasiat Minyak Ikan Bagi Kesehatan


Minyak Ikan Bagi Kesehatan
sumber: mensfitness

Semua orang tahu bahwa minyak ikan memiliki manfaat kesehatan yang sangat banyak. Minyak ikan bisa memerangi penyakit seperti penyakit jantung, asma, kanker dll. Selain itu minyak ikan juga sangat baik untuk rambut dan kulit. Dan berikut manfaat minyak ikan untuk kesehatan.

Untuk Jantung Sehat

Untuk melindungi jantung, orang harus makan makanan yang mengandung minyak ikan. Minyak ikan ini mengandung omega 3 yang bisa mengurangi risiko penyakit jantung. Dan mengurangi kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan kadar kolesterol HDL (kolesterol baik). Dengan demikian minyak ikan membantu menghindari serangan jantung.

Menurunkan Berat Badan

Sebuah penelitian di Australia telah membuktikan bahwa mengkonsumsi minyak ikan dapat menyembuhkan hipertensi dan obesitas. Penelitian telah menemukan bahwa diet dengan mengkonsumsi minyak ikan secara teratur dapat menurunkan berat badan.

Melawan Asma

Orang yang menderita masalah pernapasan seperti asma, harus makan makanan yang mengandung minyak ikan, kata sebuah penelitian. Para peneliti menempatkan sejumlah anak dengan diet tinggi dengan ikan, sementara yang lain hanya diet biasa. Hasil penelitian menunjukan bahwa peserta yang makan lebih banyak ikan kurang rentan terhadap serangan asma dan dapat bernafas lebih mudah.

Menyembuhkan Kanker

Omega 3 yang ada pada minyak ikan membantu mencegah tiga bentuk kanker yakni kanker payudara, usus dan prostat. Hal ini dapat menghentikan perubahan sel sehat pada masa kanker.

Membuat Rambut Mengkilap

Omega 3 memiliki sifat yang membantu pertumbuhan rambut lebih cepat dan mencegah rambut rontok. Karena ikan kaya akan protein, makan ikan dapat membantu menjaga kesehatan rambut.

Bagus Untuk Kulit

Minyak ikan membantu kulit menjadi lebih bersinar dan sehat. Minyak ikan juga berguna untuk mengatasi masalah pada kulit seperti eksim, psoriasis, gatal, kemerahan pada kulit dan ruam.

Bagus Untuk Ibu Hamil

Minyak ikan baik bagi wanita hamil karena hadirnya DHA di dalamnya membantu dalam pengembangan mata dan otak bayi. Ini membantu untuk menghindari kelahiran prematur, berat badan rendah saat lahir dan keguguran.